Sepatu Lionel Messi untuk musim 2013/2014

Wednesday, July 24, 2013

print this page
send email


Satrya Baim - Sudah rahasia umum bila pemain-pemain terbaik di dunia seperti superstar Barcelona, Lionel Messi mendapatkan sepatu khusus dari apparel olahraga yang mengontraknya. Tak jarang, sepatu tersebut mempunyai fitur-fitur yang lebih dibanding sepatu pesepakbola lainnya.

Seperti dilansir Whoatesallthepies Kamis (28/6/13), desain terbaru sepatu dari pemain berjuluk Il Messiah merebak di dunia maya sebelum alas kaki spesial itu diluncurkan secara resmi. Messi masih memakai sepatu Adidas F50 namun dengan embel-embel Turbo dibelakangnya.

Sepatu tersebut memakai lima warna yaitu biru, ungu, merah, hitam dan putih. Biru mendominasi sepatu dengan gradasi warna ungu dan merah kemudian hitam dan putih menjadi warna logo dari Adidas itu sendiri.

Apparel olahraga asal Jerman itu mengklaim bahwa Adizero F50 Turbo ini akan menjadi sepatu paling ringan di dunia yang memudahkan pemakainya untuk berlari maupun tengah membawa bola.


Sepatu Warna Ungu untuk Messi Siap Dirilis

Barcelona : Adidas sebagai sponsor eksklusif Lionel Messi sudah menyiapkan sebuah sepatu khusus untuk mengarungi musim baru nanti. Sepatu ini agak unik karena berwarna ungu dari tipe baru Turbo/Blast Purple F50 Adizero.

Ini bukan sebuah kejutan karena Adidas selalu berusaha untuk menerbitkan warna baru setiap musimnya untuk Messi. Produsen sepatu asal Jerman ini memang selalu ingin menciptakan produk fantastis untuk ikon brand mereka. Sejauh ini, Adidas berhasil membuat sesuatu yang segar dan baru setiap musimnya.

Ini bisa dilihat dari dirilisnya warna ungu yang jarang digunakan. Adidas menjanjikan sebuah kecanggihan baru di sepatu Adidas F50 terbaru mereka. Mereka meyakini dengan sepatu baru ini, Messi bakal `membakar lapangan`. Desain terbaru F50 menampilkan desain sepatu yang diagonal, runcing dan bahan-bahan halus.

Intinya, desain baru yang dari jenis sepatu Adidas lainnya. Selain warna ungu, F50 yang dipakai Messi juga tampil dengan warna lain. Ada juga warna putih Turbo/Blast F50 sebagai alternatif. Ini merupakan `penerus` dari F50 musim lalu berwarna merah dan putih yang dipakai Messi untuk Barcelona maupun Argentina.

Sepatu Turbo/Blast F50 warna putih/unggu akan melakoni `debut` pada 29 Juni di Kolombia. Ini merupakan pertandingan dalam rangkaian `Messi and Friends Tour`, sebuah rangkaian laga amal. Kota Chicago, Los Angeles, dan Peru juga akan menyaksikan Messi memakai sepatu ini. Para bintang lain yang turut bermain adalah Didier Drogba, Radamel Falcao, Dani Alves, dan 30 bintang lainnya yang belum diumumkan.

Berikut Tampilan Detail SEPATU ADIDAS ADIZERO F5O III TURBO MESSI.








Sekianlah Mengenai Sepatu Lionel Messi untuk musim 2013/2014. Gimana..?? Keren Bukan. Bagi Fans Messi, Tunggu Saja Tanggal Mainnya, Maka Messi Akan Mengenakan Sepatu Ini. Sekian dan Terima kasih Atas Kunjungannya.